pengarang kitab Tanbihul Ghafilin, Imam Samarqandy mengatakan: "Biasakan diri anda untuk terus bersedekah, baik dalam jumlah kecil maupun besar. Karena, dalam sedekah itu ada sepuluh manfaat; lima akan diberikan di dunia, dan lima lagi akan diberikan di akhirat kelak.

Home Top Ad

Suatu hari Fatimah az-Zahra, sangat menginginkan buah delima. Ali bin Abi Thalib segera berangkat ke pasar mencari buah delima dimaksud. Men...

Kisah Fatimah mengenai sedekah

Suatu hari Fatimah az-Zahra, sangat menginginkan buah delima. Ali bin Abi Thalib segera berangkat ke pasar mencari buah delima dimaksud.

Mengingat wang yang dimilikinya saat itu sangat terbatas, Ali hanya dapat membelikannya satu buah delima saja. Di tengah jalan, datang seorang sangat miskin yang menginginkan buah delima. Ali lalu memberikan setengahnya. Sampai di rumah, Ali menceritakan kepada Fatimah mengapa buah delima yang dibawanya tinggal setengah.

Selang beberapa lama, terdengar seseorang mengetuk pintu. Begitu dibuka, ternyata Salman al-Farisy berdiri di depan pintu membawa sembilan buah delima. Rasulullah saw mengutus Salman untuk memberikan sepuluh biji delima, hanya Salman menyembunyikan satu biji, sehingga yang dibawa hanya sembilan biji saja.

Salman lalu berkata: "Ini ada buah delima dari Rasulullah saw untuk Fatimah".

Ali lalu berkata: "Kalau ini benar dari Rasulullah saw jumlahnya pasti sepuluh biji bukan sembilan". Mendengar itu, Salman terkejut lalu berkata: "Bagaimana kamu tahu wahai Ali?". Ali menjawab:

"Karena saya ingat firman Allah yang berbunyi: ""Barangsiapa membawa amal yang baik, maka baginya (pahala) sepuluh kali ganda amalnya".

Bukan hanya akan dilipatgandakan balasannya, orang yang rajin bersedekah juga akan dihindarkan dari segala macam bencana dan malapetaka.

Rasulullah saw bersabda: "Ubatilah orang-orang sakit kalian dengan sedekah"

(HR. Ahmad).

0 comentários: